Penyerahan Donasi SMKN 1 Mojosongo kepada Solopeduli untuk Korban Bencana
adminmj9
- 0
Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, warga SMKN 1 Mojosongo menggelar penggalangan dana pada Senin, 8 Desember 2025. Kegiatan ini mendapat respon positif dari seluruh warga sekolah, baik guru, karyawan, maupun para siswa. Dari aksi solidaritas tersebut, terkumpul dana sebesar Rp 10.755.000 yang nantinya diperuntukkan bagi korban bencana di wilayah Pulau Sumatra.

Untuk mewujudkan bentuk transparansi dan tanggung jawab, dana yang terkumpul disalurkan melalui lembaga resmi, yaitu LAZ Solopeduli. Penyerahan donasi dilaksanakan pada Selasa, 9 Desember 2025, di lingkungan SMKN 1 Mojosongo. Tim dari Solopeduli datang langsung ke sekolah untuk melakukan proses serah terima, sekaligus memastikan bahwa bantuan akan disalurkan kepada pihak yang membutuhkan secara tepat dan amanah.

Dalam momen penyerahan tersebut, Kepala SMKN 1 Mojosongo, Bapak Suyatna, S.Pd., M.Pd bersama Ketua dan wakil ketua OSIS SMKN 1 Mojosongo (Sakha Hibban Falah dan Raihan) bersama wakil dari bidang Humas dan Kesiswaan juga turut menyerahkan donasi secara langsung. Pihak sekolah berharap kontribusi ini dapat meringankan beban para korban bencana serta menjadi pembelajaran berharga bagi para siswa tentang pentingnya empati dan aksi nyata. Semoga donasi dari keluarga besar SMKN 1 Mojosongo ini memberikan manfaat dan menjadi amal kebaikan bagi semuanya.

