Berikut info Job Fair dan Lowongan Pekerjaan yang tersedia di minggu ini, Jika membutuhkan info lebih lanjut bisa langsung menghubungi BKK SMKN 1 Mojosongo melalui nomor telepon sekolah maupun E-mail resmi kami atau bisa juga datang langsung ke BKK SMKN 1 Mojosongo pada jam kerja.

Job Fair bersama Forum Pusat Karir Perguruan Tinggi Soloraya yang akan diselenggarakan pada 14 – 15 Februari 2023 di Gedung GRHA Solo. Untuk pendaftaran mandiri dapat melalui link : https://jobfair.forpuska.id

Sehubungan dengan kebutuhan tenaga kerja di PT. Kebun Bumi Lestari, untuk pemenuhan kebutuhan tenaga kerja lulusan dengan reputasi yang baik dari SMKN 1 Mojosongo, program studi Agribisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura (ATPH). Adapun posisi jabatan di tawarkan posisi Perawat Tanaman, dengan kriteria sebagai berikut :
- Memiliki pengalaman di hidroponik, lebih disukai
- Terbiasa bekerja di lapangan
- Memiliki keinginan yang tinggi untuk mengembangkan keterampilan diri